Kegiatan PUK SPKEP SPSI BekasiNEWS

Pembekalan Serikat Pekerja PT KAO Indonesia, Penguatan Peran dan Fungsi Pengurus untuk 2024-2027

Serikat Pekerja PT KAO Indonesia Terima Pembekalan Keilmuan dari FSP KEP SPSI Kabupaten-Kota Bekasi

Bekasi, 29 Agustus 2024 – Serikat Pekerja PT KAO Indonesia mengikuti acara pembekalan keilmuan tentang berorganisasi yang diselenggarakan oleh Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, dan Pertambangan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP KEP SPSI) Kabupaten-Kota Bekasi. Acara ini berlangsung di Aula DPC KSPSI Kabupaten-Kota Bekasi yang berlokasi di Jl. Jend. A. Yani, Kota Bekasi, dan dimulai pada pukul 09.00 WIB.

Foto: Pembekalan keilmuan Serikat Pekerja PT KAO Indonesia

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pengurus Pimpinan Unit Kerja (PUK) SP KEP SPSI PT KAO Indonesia yang baru dilantik untuk periode 2024-2027. Mereka hadir dan mengikuti seluruh sesi materi yang disampaikan oleh tim dari PC FSP KEP SPSI Kabupaten-Kota Bekasi.

Foto: Zen Mutowali, SH, CLA – Ketua PC FSP KEP Kabupaten-Kota Bekasi
Foto: Hermansyah, SH, AK3 – Wakil Ketua I PC FSP KEP Kabupaten-Kota Bekasi

Kegiatan yang dipandu oleh Heri Budiono dimulai dengan pemaparan materi pertama oleh Zen Mutowalli, SH, CLA, yang membahas mengenai prinsip dan perjuangan Serikat Pekerja KEP SPSI. Beliau menjelaskan berbagai prinsip dasar yang menjadi landasan perjuangan serikat pekerja untuk melindungi dan memperjuangkan hak-hak pekerja.

Foto: M. Yusuf – Wakil Sekretaris II – PC FSP KEP Kabupaten-Kota Bekasi
Foto: Ono Kartono – Wakil Ketua IV PC FSP KEP Kabupaten-Kota Bekasi
Foto: Hermawan – Wakil Ketua IV PC FSP KEP Kabupaten-Kota Bekasi

Selanjutnya, Hermansyah, SH, AK3, menyampaikan materi tentang fungsi, tugas, dan pembagian peran di antara pengurus, menekankan pentingnya setiap pengurus memahami peran masing-masing agar organisasi berjalan efektif. Materi ketiga dibawakan oleh M. Yusuf yang menguraikan prosedur penyelesaian keluh kesah anggota, sebuah topik penting yang berkaitan dengan upaya peningkatan kesejahteraan pekerja. Kemudian, Ono Kartono memberikan materi tentang cara membangun kemampuan untuk mengatasi kesulitan yang dihadapi anggota serikat. Sesi terakhir dibawakan oleh Hermawan, yang fokus pada upaya membangun soliditas dan solidaritas di antara anggota melalui propaganda positif.

Foto: Pembekalan keilmuan Serikat Pekerja PT KAO Indonesia

Dalam keterangannya Hermansyah, yang merupakan Kepala Bidang Organisasi PC FSP KEP SPSI Kabupaten-Kota Bekasi, menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta dari Serikat Pekerja PT KAO Indonesia yang telah mengikuti acara ini dengan baik. Ia menegaskan bahwa pembekalan ini bertujuan untuk memberdayakan dan mengoptimalkan peran pengurus dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, khususnya dalam memperjuangkan, melindungi, dan meningkatkan kesejahteraan para pekerja di Indonesia, terutama di wilayah Bekasi. Hermansyah juga menekankan bahwa pemahaman yang baik tentang dasar-dasar organisasi sangat penting sebagai pondasi dalam mengatur arah kebijakan organisasi untuk tiga tahun ke depan.

Foto: Pembekalan keilmuan Serikat Pekerja PT KAO Indonesia

Nana Suryana, Ketua PUK SP KEP SPSI PT KAO Indonesia, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PC FSP KEP SPSI Kabupaten-Kota Bekasi atas pembekalan yang diberikan. “Semoga apa yang telah disampaikan oleh tim PC dapat kami aplikasikan di tempat kerja kami dan bermanfaat bagi kita semua,” ujar Nana.

Foto: Pembekalan keilmuan Serikat Pekerja PT KAO Indonesia

Acara pembekalan ini berlangsung secara interaktif sampai dengan pukul 18.00 WIB, dengan para peserta menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti seluruh agenda. Pembekalan ini diharapkan dapat menjadi bekal bagi pengurus PUK SP KEP SPSI PT KAO Indonesia untuk lebih efektif dalam menjalankan tugas-tugas organisasi mereka.

Her-spsibekasi.org

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker