Kegiatan PUK SPKEP SPSI BekasiNEWSSosial

Aksi Sosial Serikat Pekerja PT Multistrada Arah Sarana, Tbk Santuni Anak Yatim Piatu

PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Gelar Santunan Rutin untuk 117 Anak Yatim Piatu

Cikarang, spsibekasi.org – Pada hari Sabtu, tanggal 1 Juni 2024, bertempat di Masjid Jamie Multistrada, PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk melaksanakan kegiatan rutin santunan terhadap anak yatim piatu. Kegiatan ini diikuti oleh 117 anak yatim piatu melalui Rumah Amal PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk dengan total anggaran sebesar Rp 58,5 juta yang diperoleh dari sumbangan para anggota.

Foto: Santunan yatim piatu PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk

Acara tersebut dihadiri oleh ketua dan jajaran PUK SPKEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana Tbk, perwakilan dari perusahaan, serta DKM Masjid Jamie Multistrada. Ustaz Juandi dari Kampung Walahir juga turut hadir untuk memberikan ceramah.

Foto: Santunan yatim piatu PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk

Ketua panitia, Saefudin dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan santunan Rumah Amal merupakan kegiatan rutin PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk yang dikoordinatori oleh Rumah Amal PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk. Selain 117 anak yatim piatu yang hadir, PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk juga memiliki 7 anak asuh serta 11 anak eks pekerja Multistrada yang telah meninggal dunia, yang tiap bulan diberikan sumbangan dana untuk membantu kehidupan mereka.

Foto: Santunan yatim piatu PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk

Perwakilan perusahaan sekaligus DKM Jamie Multistrada, Priono, dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan santunan ini. Beliau berharap kegiatan ini terus berkelanjutan dan membawa dampak positif bagi pekerja Multistrada. Ketua PUK, Guntoro, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada perusahaan yang telah menyediakan tempat untuk kegiatan ini. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada jajaran pengurus PUK, Ustaz Juandi, perwakilan perusahaan, anggota, dan anak-anak yatim yang telah hadir.

Foto: Santunan yatim piatu PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk

Guntoro menambahkan bahwa kegiatan santunan anak yatim yang dilakukan oleh PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk ini diharapkan mendapatkan ridha Allah SWT, agar segala perjuangan yang dilakukan dapat dipermudah dan diberikan keberhasilan dalam menjalankan fungsi serikat pekerja, yaitu membela, melindungi, dan meningkatkan kesejahteraan anggota beserta keluarganya. Kegiatan rutin ini dilakukan setiap tiga bulan dengan lokasi santunan yang dipilih secara musyawarah oleh Rumah Amal PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk.

Dalam ceramahnya, Ustaz Juandi menekankan pentingnya memperlakukan anak yatim dengan baik, sebagaimana yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. Beliau menyampaikan bahwa anak yatim piatu adalah anak yang paling beruntung karena mendapat perhatian lebih dari Nabi Muhammad SAW. Semoga yang memuliakan anak yatim, Allah akan memuliakannya.

Foto: Santunan yatim piatu PUK SP KEP SPSI PT Multistrada Arah Sarana, Tbk

Kegiatan ini diharapkan dapat terus memberikan manfaat dan menjadi sarana untuk meningkatkan kepedulian sosial di kalangan pekerja dan masyarakat sekitar.

Kontributor: Toto Caryanto
Editor: Hmw-spsibekasi.org

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker